Flat Preloader Icon

Alhamdulillah Safari Wakaf Qur’an Pekan Ke-4 Ramadhan 1444 H untuk Pelosok Tasik Selatan

Alhamdulillah, distribusi Wakaf Alquran untuk Pelosok Tasik Selatan telah sukses dilaksanakan pada pekan ke-4 bulan Ramadhan 1444 H. Kegiatan berlangsung selama dua hari pada Kamis, (13/04/23) dan jumat, (14/04/23) dengan lancar .

Sehabis subuh relawan ulurtangan di damping teman-teman irmakaba peduli memulai perjalanan distribusi wakaf alquran ke lokasi pertama ke kampung cisangar desa ciheras cipatujah. Perjalanan lumayan jauh dan melewati jalanan hutan, kami tim menuju lokasi perjalanan menggunakan armada ambulan satu jam perjalanan dan dilanjut dengan naik motor dan jalan kaki ke lokasi.

Dengan iringan hujan tim relawan ulurtangan akhirnya sampai di majelis Al-Maariz, Para santri sangat antusias menerima Al-Qur’an. Setelah penyerahan Alquran pun langsung di gunakan untuk belajar mengaji di majelis Al-Maariz.

Ustad Sony Sanjaya, Pengurus mAjlis Al-Maariz, mengungkapkan rasa syukurnya atas wakaf Al-Qurannya , “Terima kasih kepada yang telah mewakafkan Al-Quran kepada pengajian kami, alhamdulillah sudah diterima oleh para santri, terimakasih kepada PDUI kota bekasi, Ulurtangan dan Ikamuhi jogja semoga apa yang diwakafkan memberikan manfaat dan semoga berkah.”

Rasa haru dan Bahagia juga dirasakan Neng Aisyah santri Majlis Al-Maariz atas wakaf Alquran yang telah d terimanya “Terimakasih atas wakaf Al-Quranya, semoga Allah membalas segala kebaikannya dan semoga di setiap huruf dibalas sepuluh kebaikan.”

Perjalanan kedua berlanjut menuju Majelis Al-Huda Kampung Leuwi Nanggung, Kecamatan Batarkalong. Dengan gunyuran hujan tidak menyurutkan semangat tim relwan ulurtangan untuk menyampaikan amanah. Alhamdulillah Wakaf Alquran langsung diterima oleh Ustad Darsudin selaku pimpinan Majlis Taklim Al-Huda.

“ Abdi atas nami majlis Taklim Al-Huda nganuhunkeun ka PDUI kota Bekasi sareng Ulurtangan anu parantos ngawakfkeun Al-Quran mudah-mudahan fadilah sinareung kasaeanana ka pimilik kuaranjena sadayanan, mudah-mudahan iye Al-Quran diaos kumurangkalih ngajantenkeun hikmah ngajanteunkeun cukanglantaran kana kasalametan tiasa barokah dunia kahirat.” Ucap Ustad Darsudin.

(Saya atas nama majlis Taklim Al-Huda mengucapkan terimakasih banyak kepada PDUI kota Bekasi dan Ulurtangan yang sudah mewakafkan Al-Quran mudah-mudahan Fadilah dan Kebaikannya untuk Para donator, mudah-mudahan ini Al-Quran dibaca oleh para santri dan menjadikan hikmah menjadikan wasilah keselamatan dan berkah dunia dan akhirat)

Dua hari penuh berkah dan kebahagiaan pun berakhir, meninggalkan jejak kebaikan di hati warga di pelosok Tasik Selatan. Semua pihak yang terlibat dalam kegiatan ini merasa bersyukur dan berharap agar kebaikan ini terus menyebar dan menginspirasi lebih.

Terima kasih kepada para donatur, relawan, dan masyarakat yang telah mendukung keberhasilan kegiatan ini. Mari terus berbagi kebahagiaan di bulan suci Ramadhan ini!

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *